logo

LUAS PERMUKAAN KERUCUT

TUJUAN PEMBELAJARAN
Siswa dapat :
  • Menentukan luas selimut kerucut dengan tepat.
  • Menentukan luas permukaan kerucut dengan tepat.
  • Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan luas permukaan kerucut dengan tepat.
Sebelum mempelajari materi luas permukaan kerucut, pahamilah review materi berikut ini.
Klik disini untuk menampilkan petunjuk
Review

Diketahui jari-jari kerucut adalah 12 cm dan tinggi 16 cm.
Bagaimana cara mencari panjang ruas garis $\overline{TF}$ (garis pelukis) pada Gambar 23b ?

*petunjuk: gunakan rumus phytagoras (lihat Gambar 23a).

Panjang garis pelukis adalah cm.

Ingin melihat pembahasan?? Klik disini.


Pembahasan
s = $\sqrt{t^2 + r^2}$
s = $\sqrt{TO^2 + OF^2}$
s = $\sqrt{16^2 + 12^2}$
s = $\sqrt{256 + 144}$
s = $\sqrt{400}$
s = 20
Jadi, panjang garis pelukis kerucut disamping adalah 20 cm.

Gambar 23a. Rumus Phytagoras.

Gambar 23b. Geometri Kerucut.